Pages

Friday, April 1, 2016

ETIKA DAN PROFESIONALISME PADA APLIKASI ONLINE “GRAB”


Grab adalah salah satu perusahaan rintisan dan perusahaan jaringan transportasi asal Malaysia yang yang menciptakan aplikasi bergerak yang menghubungkan penumpang dengan sopir kendaraan sewaan serta layanan tumpangan. Perusahaan ini dibuat pada tahun 2012 oleh Anthony Than.  Awalnya nama perusahaan ini yaitu GrabTaxi, perusahaan ini menyediakan pemesanan taxi secara online. Akan tetapi pada awal tahun 2015 perusahaan ini meluncurkan layanan terbarunya yaitu GrabBike. GrabBike adalah layanan untuk pemesanan alat transportasi beroda dua yang sering kita sebut ojek secara online sama halnya seperti GoJek. Oleh karena itu perusahaan ini merubah namanya dari GrabTaxi menjadi Grab pada awal tahun 2016. Tidak hanya GrabTaxi dan GrabBike, perusahaan Grab pun menyediakan layanan GrabExpress yang disediakan untuk pengiriman suatu barang. Ada pula layanan GrabCar yang menyediakan jasa pemesanan sebuah mobil. Jadi di dalam satu aplikasi kita mendapatkan 4 layanan yang dapat kita gunakan sesuai dengan kebutuhan kita. Aplikasi ini menjadi aplikasi terbesar di Asia Tenggara setelah 3 tahun beroperasi.


Layanan-layanan “Grab”



Etika dan Profesionalisme pada “Grab”

Seiring dengan perkembangan zaman yang segala sesuatunya berbasiskan teknologi. Aplikasi ini sangat membantu kegiatan masyarakat menjadi lebih efisien dan praktis. Karena saya pernah menemukan suatu kasus  yang dialami oleh teman saya sendiri, ketika dia sangat membutuhkan taksi untuk mengantar salah satu keluarganya ke rumah sakit maka dia mencari taksi, akan tetapi setelah lama dia menunggu taksi tak kunjung datang. Oleh karena itu aplikasi ini sangat dibutuhkan oleh banyak masyarakat karena dengan adanya kasus seperti yang telah diceritakan, masalah dapat terselesaikan atau kita dapat dengan mudah mengakses sebuah taxi.

Kelebihan aplikasi ini disbanding dengan sistem aplikasi lain yang cara kerjanya serupa yaitu bahwa sistem aplikasi ini lebih baik dalam pengelolaan pemilihan driver, karena sistem aplikasi ini memilih driver dengan jarak yang paling dekat dengan kita yang memesan dan kita pun dapat melihat driver tersebut di dalam sebuah gps. Selain itu kita pun dapat memberikan rating untuk para driver, awal mula para driver diberikan rating 5.00 oleh perusahaan, dan ketika dia mendapatkan pelanggan , para pelanggan dapat memberikan rating yg maksimal 5.00. dan jika rating driver tersebut sudah dibawah 3.00 maka perusahaan akan memanggil driver tersebut dan mewawancarainya mengapa ratingnya dapat serendah itu, dan driver tersebut pun harus mengulang safety riding kembali untuk dapat bekerja kembali.

Perusahaan ini pun tidak main-main dalam hal perekrutan para drivernya, jika seseorang ingin menjadi driver maka seseorang tersebut harus menyimpan sebuah jaminan di perusahaan tersebut seperti halnya kartu keluarga atau ijasah. Hal ini dibuat agar para driver tersebut tidak asal dalam bekerja atau hal ini untuk memperkecil adanya masalah driver yang keluar dengan seenaknya dari perusahaan tersebut. Selain itu sebelum para driver diterima, mereka terlebih dahulu harus mengikuti safety riding layaknya pembuatan sebuah sim. Jika mereka telah lulus tahap tersebut, tahap selanjutnya yaitu pemeriksaan dokumen motor. Dan layanan yang membuat aplikasi ini sangat bagus yaitu layanan asuransi, jika salah satu driver atau pelanggan yang memesan mengalami kecelakaan perusahaan ini menyediakan asuransi.

Kesimpulannya layanan aplikasi ini menurut kami merupakan layanan aplikasi yang bagus, karena selain layanan aplikasi ini dapat membantu kegiatan masyarakat lebih efisien dan praktis, layanan aplikasi ini pun memberikan kita kenyamanan dan keamanan.
 

Blogger news

Blogroll

About